INHIL, Lintaspena.com– Di bulan puasa dan bulan penuh Rahmat untuk berbagi dan beribadah dalam agenda Safari Ramadhan Bupati Indragiri Hilir (Inhil) H. Herman disambut hangat oleh masyarakat Kempas Jaya, bertempat di halaman Masjid Baitul Mukminin, kamis (13/03/2025) Pukul 16:00 wib menjelang berbuka puasa dan Tarawih berjamaah.
Disaat proses penyambutan Bupati H. Herman mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat Kecamatan Kempas, atas kepercayaan dan amanah yang diberikan masyarakat kepada Dirinya dan Wakil Bupati Inhil dalam pilkada 2024 yang telah di lalui bersama.
“Saya beeterimakasih atas kepercayaan masyarakat kepada kami bersama ibu Yuliantini untuk memimpin kabupaten Indragiri Hilir yang kita cintai ini selama lima tahun Mendatang” ucap H. Herman.
Pada safari Ramadh hari ini bertujuan untuk mempererat jalinan silaturahmi serta untuk menyerap aspirasi masyarakat melihat mendengarkan secara langsung Kelukesah masyarakat, dan menjadi beban pemikiran pemerintah demi ksejahterakan masyarakat dan maju bersama membangun Inhil Hebat.
“Ia menambahkan, meskipun saat ini kita memiliki keterbatasan anggaran apalagi setelah dilaksanakannya Efesiensi, namun hal tersebut tidak menghalangi keinginan dan komitmen kita untuk memperbaiki dan Melanjutkan membangun semua infrastruktur, di kecamatan Kempas terutama yang sangat membutuhkan yang paling utama bermanfaat langsung bagi masyarakat Kempas.” Ucapnya
“Akan terus berupaya mencari solusi dan strategi yang efektif agar efisiensi anggaran tidak menghambat, akan tetapi justru membuat pembangunan yang kita laksanakan dapat lebih terarah, dan dinikmati masyarakat yang menjadi efek positif bagi masyarakat Kempas semuanya,” Ujar Bupati H. Herman.
Pada safari Ramadhan tersebut, juga dilakukan penyerahan bantuan oleh Bupati H. Herman berupa bantuan CSR dari BRK Syariah untuk Pembangunan Masjid Baitul Mukminin, penyerahan bantuan kepada 20 orang kaum dhuafa.
Selanjutnya penyerahan Saprokan (Alat Perikanan) kepada para kelompok tani serta penyerahan Akte Kelahiran bagi masyarakat Yang Telah di data dan mengajukan data
Dihadiri Masyarakat Kepala Desa Pak camat Kempas Kapolsek kempas Danramil Kempas Forkopimcam OPD Tokoh Adat tokoh masyarakat dan ormas ormas kemasyarakatan Yang berada di kecamatan Kempas Inhil Riau.
(Rls/Bdr)