Kediri, Lintaspena.com – Seorang pengasong di Kediri meninggal dunia setelah tertabrak Bus Harapan Jaya. Korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara Kediri, namun nyawanya tak tertolong akibat luka parah di kepala.

Korban diketahui bernama Alfin Setiawan (24). Ia tertabrak Bus Harapan Jaya dengan nomor polisi AG 7635 US di simpang empat Baruna, Kota Kediri, pada Kamis siang (30/1/2025).

Kasat Lantas Polres Kediri Kota, AKP Afandy Dwi Takdir, menjelaskan bahwa kecelakaan terjadi ketika bus yang dikemudikan Malik Alfian (59), warga Purwodadi, Kecamatan Kras, Kabupaten Kediri, melaju dari arah timur Jalan MT Haryono.

“Korban sempat dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Kediri, namun nyawanya tidak tertolong akibat luka parah di kepala. Kini, sopir telah diamankan di Mako Satlantas Polres Kediri Kota untuk dimintai keterangan,” jelas AKP Afandy pada Jumat (31/1/2025).

Bus yang dikemudikan Malik Alfian diduga mengambil jalur kanan di lampu merah. Menurut beberapa saksi di lokasi kejadian, bus melaju mendahului dari kanan dan tidak menyadari keberadaan korban yang terjebak di antara bus dan truk hingga akhirnya terlindas.

Sopir truk yang berada di lokasi sempat memberikan kode dengan menggedor-gedor kendaraannya. Namun, sopir bus baru menyadari setelah memundurkan kendaraannya. Saat itu, korban sudah terkapar dengan luka parah.

Kecelakaan ini diduga akibat kelalaian sopir bus yang mengemudi secara ugal-ugalan, mengabaikan keselamatan pengguna jalan lain. Berdasarkan data dari Satlantas Polres Kediri Kota, sopir bus tersebut diketahui memiliki riwayat sanksi tilang sebelumnya karena melanggar marka jalan di Jombang, Jawa Timur.

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *